Sebuah video rekaman CCTV di PJL 165 Cikudapateuh/Kosambi, Bandung, menjadi viral di media sosial. Semula, video ini dianggap editan karena seorang pria tiba-tiba hilang setelah sebuah kereta api melindasnya.
Pada pukul 09:52:35, Senin (22/8/2016) lalu, seorang pria tiba-tiba menjatuhkan diri ke rel kereta api. Sang penjaga perlintasan terkejut, karena kereta api sudah sangat dekat. Ia berusaha menyelamatkan pria itu, tetapi tidak memungkinkan karena kereta api semakin dekat dan langsung melindas tubuhnya.
Pada pukul 09:52:49, setelah sekitar 14 detik kereta api melintas, tampak sang penjaga perlintasan kembali menuju posisinya. Sementara pria yang tadi menjatuhkan diri hilang. Tidak terlihat bekasnya.
Hilangnya pria ini tampak misterius oleh banyak netizen. Dari sinilah sebagiannya menganggap bahwa video ini editan. Padahal, video ini merupakan video asli yang diambil dari CCTV di PJL 165 Cikudapateuh/Kosambi, Bandung.
Sang penjaga perlintasan kereta api tersebut bernama Turdina (46). Ia menuai pujian dari banyak pihak karena dengan penuh keberanian berusaha menyelamatkan korban yang bernama Dicky (38). Hilangnya Dicky setelah terlindas kereta sebenarnya bukanlah peristiwa misterius. Namun, ia terseret sejauh 50 meter. Jasadnya kemudian dievakuasi oleh Polrestabes Bandung.
0 komentar:
Posting Komentar