Heboh Nama Markus Jadi Kepala Kantor Kemenag Gresik, Ini Klarifikasinya


Unknown | 06.53 | ,

Markus Kemenag Gresik
Foto karangan bunga yang viral di media sosial (Facebook)

Media sosial dihebohkan dengan beredarnya foto karangan bunga ucapan selamat dan sukses atas dilantiknya Bapak Markus, S.Pd, M.Pd sebagai Kepala Kantor Kemenag Gresik.






Banyak yang menyangka Markus non muslim. Terlebih pada foto karangan bunga yang viral itu tertulis pengirimnya adalah Pendeta Hendry Hariyono dan Jemaat Gereja Kemah Tabernakel.

Padahal, Markus adalah seorang muslim. Nama aslinya adalah Mahrus Firdaus.

“Nama saya sebenarnya Mahrus Firdaus, tapi dulu guru MI (Madrasah Ibtidaiyah) salah menulisnya, tertulis Markus. Sampai sekarang ya jadi Markus,” ungkap pria asli Bangkalan tersebut.

Markus
Markus, S.Pd, M.Pd (Radar Gresik)

Sebelumnya, Markus menjabat sebagai Humas Kanwil Kemenag Jatim. Berbagai persoalan yang sering menerpa Kemenag bisa didinginkan Markus yang dikenal tenang dan humoris.






Diamanahi menjadi Kepala Kantor Kemenag Gresik, Markus akan memprioritaskan perbaikan administrasi dan pelayanan.

“Sistem birokrasi dan pelayanannya akan kami perbaiki lagi. Apalagi sudah mulai memasuki musim haji,” kata Markus seperti dikutip Jawapos, Sabtu (6/7/2019).

Sebelumnya, mantan Kakandepag Gresik M Muwafaq Wirahadi ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas kasus jual beli jabatan.

Saat ini, Muwafaq menjalani sidang di Tipikor Jakarta bersama Kepala Kantor Wilayah Kemenag Jawa Timur Haris Hasanuddin. Kedua orang itu diduga sebagai pihak yang memberi suap kepada Ketum PPP yang juga anggota DPR RI Romahurmuziy. [Ibnu K/Tarbiyah]








0 komentar:

Posting Komentar

 
Design Downloaded from free Blogger templates | free website templates | Seodesign.us | Funny Sport Videos.