Dituduh Kurang Jalan-Jalan, Ini Jawaban Telak Maimon Herawati


Unknown | 21.01 | ,

Maimon Herawati

Perjuangan Maimon Herawati melindungi anak-anak dari tayangan iklan Blackpink mendapat cibiran pihak yang kontra. Sebagiannya menuduh dosen Unpad itu kurang jalan-jalan.

Mendapat tuduhan tersebut, Maimon mengunggah foto-fotonya di berbagai negara dan bagaimana ia berteman dengan orang-orang lintas negara, lintas budaya dan lintas agama.






Berikut ini tulisan dan foto lengkapnya:

“Traveling salah satu hobi saya. Dari dulu, Allah berikan banyak teman multi etnis, multi faith, multi country. Di Newcastle, sahabat diskusi parenting saya adalah seseorang yang mengaku tidak beragama. Dari hubungan professional, kami jadi teman minum teh. Kami bisa janjian minum teh di city centre...just for a small talk ...yang bisa jadi sejam.

Rekan kerja di sekolah dipanggil anak-anak Aunty. Dengan rekan di GDST ini, diskusi beliefs dan values itu biasa dilakukan. Ujung-ujungnya ada yang meminjam terjemahan Quran.

Saat mengenalkan saya pada anak mereka, salah satu mereka mengenalkan saya, 'She doesn't celebrate Christmas. She is Muslim but a bit Christian.' :-D ini karena saya sampaikan bahwa cinta pada Nabi Muhammad SAW dan Nabi Isa sama besarnya.

Di berbagai negara, saya punya kenalan dan rekan. Kami mencari persamaan dalam kerja-kerja bersama. Untuk urusan pilihan akidah dan ibadah, kami saling menghormati.

Ini jawaban terhadap komen bahwa saya kurang jalan-jalan, hehehe. Dari semenjak dirimu belum lahir, Nak, sahabat diskusi saya bule...dan cowok. Eta, jaman masih pakai seragam abu-abu. Sekarang, saya punya seorang kakak bule. Kami declare sebagai lil sis dan big bro karena kesamaan visi misi dalam berbagai hal. Utamanya kemanusiaan.

Perjalanan berikutnya, agaknya Palu dan Lombok....menuntaskan titipan.

Alnwick Castle, North East England; Seoul; Osaka; Paris”








Foto dan tulisan yang ia unggah di akun Facebook Maimoh Herawati itu pun mendapat dukungan banyak netizen. Lebih dari seribu pengguna Facebook telah me-like status tersebut.

Seperti diketahui, Maimon menggalang petisi menghentikan iklan Blackpink di televisi terutama pada tayangan anak-anak. Ratusan ribu orang telah menandatangi petisi tersebut. Ia juga melaporkan kasus tersebut ke DPR RI dan KPI yang kemudian ditanggapi dengan peringatan ke stasiun televisi. [Ibnu K/Tarbiyah]







0 komentar:

Posting Komentar

 
Design Downloaded from free Blogger templates | free website templates | Seodesign.us | Funny Sport Videos.