Sejumlah orang bertanya mengapa Ustadz Bachtiar Nasir (UBN) jarang muncul. UBN mengungkapkan apa yang sebenarnya terjadi.
Rupanya ada pihak yang membatasi geraknya. Bahkan saat publikasi sudah viral bahwa UBN akan mengisi di universitas, tiba-tiba terjadi pembatalan.
“Saya ditanya, kenapa Ustadz jarang muncul? Saya ini banyak diblock, apalagi di Universitas-Universitas. Setiap Universitas mengundang saya, saya bilang, ‘coba tanya dulu bagaimana dekannya, tanya dulu bagaimana rektornya’. Umumnya setelah mereka siap dan viral, pasti yang melarang nanti rektornya,” kata UBN saat berceramah di Masjid Al Azhar menjelang Reuni 212.
Kendati demikian, UBN tidak menyerah. Ia menyatakan akan terus bergerak memperjuangkan dakwah.
“Kami akan terus bergerak dan kami tidak akan diam, sampai titik darah penghabisan kita akan perjuangkan dakwah, insya Allah,” tegasnya.
0 komentar:
Posting Komentar